Analis Peringatkan Dunia, Putin Bakal Gunakan Senjata Nuklir jika Penyerangan ke Ukraina Tak Selesai
Krisis rusia ukraina | 29 Juli 2022, 19:17 WIBLONDON, KOMPAS.TV - Mulai dipukul mundurnya Rusia oleh Ukraina di beberapa wilayah ternyata memberikan ketakutan tersendiri.
Seorang analis Inggris memperingatkan dunia, Presiden Rusia Vladimir Putin bakal gunakan senjata nuklir jika penyerangan di Ukraina tak kunjung selesai.
Pasukan Ukraina dilaporkan mulai mendapatkan momentum dengan serangan balik di dekat Kherson.
Sejumlah serangan udara telah menghancurkan jembatan penting di Kherson, membuat pasukan Rusia di sana terjebak dan terputus hubungan dari pasukan lain.
Baca Juga: Intelijen Ukraina Sadap Tentara Rusia, Pasukan Putin Disebut Kalah di Perbatasan
Analis dan pakar senjata kimia, Kolonel Hamish de Bretton-Gordon menegaskan, serangan Rusia yang gagal akan melahirkan konsekuensi terkait nuklir.
Ia terus mengatakan adanya potensi penggunaan nuklir dari Putin, dan itu merupakan kekhawatiran yang berkembang di kalangan NATO.
“Momok Rusia yang menggunakan senjata nuklir taktis di Ukraina tak diragukan lagi akan menjadi perhatian yang berkembang oleh NATO,” katanya dikutip dari Daily Star.
“Pada situasi saat ini, sangat kritis bagi Inggris dan Amerika Serikat (AS) untuk mensinyalkan ke Kremlin bahwa penggunaan nuklir akan melewati garis merah,” ujarnya.
Baca Juga: Waduh, Rusia Ternyata Telah Selundupkan Mata-mata ke Ukraina Sejak Sebelum Invasi
Penulis : Haryo Jati Editor : Vyara-Lestari
Sumber : Daily Star