> >

Waduh, Rezim Kim Jong-Un Sebut Benda Asing Dekat Korea Selatan Penyebab Wabah Covid-19 Korea Utara

Kompas dunia | 1 Juli 2022, 12:31 WIB
Pemimpin Korea Utara, Kim Jong-un, bersama istrinya, Ri Sol-ju memeriksa obat-obatan yang akan disumbang. (Sumber: Korean Central News Agency/Korea News Service via AP)

Aktivis dan pembelot Korea Utara biasa menggunakan balon yang terbang melewati perbatasan yang dijaga ketat, dan membawa selebaran dan bantuan kemanusiaan.

Baca Juga: Rusia Mengamuk Gegara PM Inggris Mengandaikan Putin sebagai Perempuan

Wabah Covid-19 di Korea Utara sempat menunjukkan peningkatan di awal Mei, setelah sebelumnya negara itu menegaskan berhasil menjaga Covid-19 tak masuk ke negaranya.

Minimnya alat uji coba Covid-19, membuat otoritas kesehatan Korea Utara hanya melaporkan adanya sejumlah orang ytang mengalami demam, dan tak bisa mengonfirmasikan mereka tertular Covid-19.

Pada Jumat (1/7/2022), Korea Utara mengungkapkan ada 4.570 orang yang mengalami demam, dengan jumlah keseluruhan 4,74 juta pasien demam yang tercatat sejak akhir April.

Korea Utara mengonfirmasikan kasus Covid-19 pertama pada Mei, yang kemudian menimbulkan kekhawatiran atas kerentanan populasi yang tak divaksin dan tengah berjuang atas kekurangan bahan pangan yang masif.

Penulis : Haryo Jati Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Sky News


TERBARU