Mengamuk! Putin Kesal Dituduh Serang Mall Ukraina dengan Rudal: Kami Tak Serang Fasilitas Sipil
Krisis rusia ukraina | 30 Juni 2022, 10:44 WIBASHGABAT, KOMPAS.TV - Presiden Rusia, Vladimir Putin mengamuk setelah dituduh serang mall Ukraina dengan rudal.
Putin dengan kesal membantah telah memerintahkan serangan rudal tersebut.
Ia pun menegaskan pasukannya tak akan melakukan serangan ke fasilitas sipil.
Pernyataan Putin itu keluar setelah munculnya setelah serangan Rusia menghancurkan mall yang membunuh 18 orang di Kremenchuk.
Baca Juga: Zelensky Tantang Jokowi: Gandum Ukraina Harus Sampai ke Indonesia
Putin pun menolak bertanggung jawab atas serangan yang terjadi di mall tersebut dan bersikeras pasukannya tak menargetkan fasilitas sipil.
Ia pun menuduh serangan itu sebagai rekayasa Rusia.
“Pasukan kami tak menyerang warga dan infrastruktur sipil. Kami memiliki kemampuan untuk tahu situasi di sana,” ujar Putin dari Ashgabat, Turkmenistan dikutip dari Daily Mail, Kamis (30/6/2022).
“Tidak ada dari kami yang menembak seperti itu, secara sembarangan. Biasanya (serangan) dilakukan beradasarkan data intelijen dari sasaran dan dengan senjata presisi tinggi,” tambahnya.
Baca Juga: Kekhawatiran Pengamat Militer saat Jokowi ke Ukraina: Mandala Perang yang Aneh dan Neo Nazi
Penulis : Haryo Jati Editor : Purwanto
Sumber : Daily Mail