> >

Terekam CCTV, Detik-Detik Rudal Rusia Hantam Mal di Kremenchuk Ukraina

Krisis rusia ukraina | 29 Juni 2022, 18:30 WIB
Detik-detik rudal menghantam sebuah mal di Kremenchuk, Ukraina pada Selasa (28/6/2022). (Sumber: Twitter Anton Gerashchenko)

Adapun narasumber juga membagikan video yang diambil di dalam mal pada Sabtu (25/6). Video itu menunjukkan toko-toko masih buka dan orang-orang berjalan di dalam gedung mal.

Baca Juga: Keselamatan Jokowi di Kiev Dijamin, Begini Strategi Rusia Menurut Pengamat

Malam hari setelah mal dirudal, dalam pertemuan Dewan Keamanan (DK) PBB, Zelenskyy langsung meminta peserta untuk sejenak mengheningkan cipta, termasuk delegasi Rusia yang hadir dalam pertemuan itu.

"Dewan Keamanan PBB hari ini mengheningkan cipta untuk memperingati semua orang Ukraina yang dibunuh oleh tentara Rusia di tanah kami," kata Zelenskyy via laman resmi kepresidenan.

"Para delegasi Rusia memandang semua orang yang hadir di DK PBB dan memutuskan untuk berdiri, hanya agar tidak terlihat seperti pembunuh langsung," lanjutnya.

"Tetapi semua orang tahu bahwa itu adalah teror Rusia, yang membunuh orang-orang tidak bersalah dalam perang, yang dilancarkan terhadap rakyat Ukraina ini," tegas Zelenskyy.

Per Selasa (28/6) malam, Zelenskyy mengeklaim Rusia telah menembakkan total 2.811 rudal ke Ukraina sejak invasi dilancarkan pada Februari 2022. 

Baca Juga: Jokowi Tiba di Kiev, Akan Bertemu Zelensky di Istana Mariyinsky, Ini Jadwalnya

 

Penulis : Rofi Ali Majid Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV/BBC


TERBARU