Menlu Rusia: Kemerdekaan Donbas dari Ukraina Prioritas Tanpa Syarat Moskow
Krisis rusia ukraina | 30 Mei 2022, 09:15 WIBMOSKOW, KOMPAS.TV - Menteri Luar Negeri Rusia, Sergey Lavrov menegaskan kemerdekaan Donbas sebagai prioritas tanpa syarat Moskow.
Meski begitu, Lavrov mengungkapkan wilayah Ukraina lainnya harus memutuskan masa depan mereka sendiri.
Pernyataan itu dikeluarkan Lavrov, Minggu (29/5/2022), saat berbicara dengan saluran TV Prancis TF1.
Dua kota penting di Donbas, Donetsk dan Luhansk memang menjadi fokus utama Rusia setelah gagal menduduki Kiev.
Baca Juga: Komandan Militer Rusia Disebut Memilih Selamatkan Peralatan Tempur Ketimbang Tentara yang Terluka
“Kemerdekaan Donetsk dan Luhansk, yang diakui Federasi Rusia sebagai negara merdeka, merupakan prioritas tanpa syarat,” ujarnya dikutip dari US News.
Selain itu, Lavrov mengungkapkan wilayah Ukraina lainnya belum tentu bahagia untuk kembali ke otoritas yang menurutnya dikuasai rezim Neo-Nazi.
“Terbukti bahwa pemerintahan itu memiliki esensi Russopfobia. Mereka harus menentukan mengenai diri mereka sendiri,” katanya.
Ia mengungkapkan penyerangan Rusia harus dilakukan setelah negara-negara Barat tak mengindahkan apa yang ia gambarkan sebagai peringatan tentang pengabaian Ukraina, terhadap serangan militer kepada warganya yang berbahasa Inggris.
Rusia membantah bahwa mereka telah melakukan serangan yang dituduhkan Ukraina.
Penulis : Haryo Jati Editor : Purwanto
Sumber : US News