> >

Kanada Pantau Terduga 13 Kasus Cacar Monyet, Setelah Puluhan di Eropa Terpantau di Kalangan Pria Gay

Kompas dunia | 19 Mei 2022, 11:41 WIB
Otoritas kesehatan provinsi Quebec Kanada sedang menyelidiki lebih dari 12 kasus yang diduga cacar monyet, virus langka namun berpotensi risiko serius (Sumber: Indian Express)

Beberapa kasus Eropa terdeteksi pada laki-laki yang berhubungan seks dengan laki-laki, meskipun CDC menggarisbawahi "siapa pun, terlepas dari orientasi seksualnya, dapat menyebarkan cacar monyet".

Sejak 6 Mei, sembilan kasus cacar monyet terdeteksi di Inggris, kata Badan Keamanan Kesehatan Inggris, Rabu.

Spanyol dan Portugal juga mengumumkan sebelumnya hari Rabu, mereka mengidentifikasi lebih dari 40 kasus yang diduga atau dikonfirmasi merupakan penyakit cacar monyet.

Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Purwanto

Sumber : Kompas TV/Straits Times/CBC/Radio Canada


TERBARU