Tentara Rusia Terekam Bicarakan Pembantaian di Bucha Ukraina, Hasil Sadapan Intelijen Jerman
Krisis rusia ukraina | 8 April 2022, 13:16 WIBDalam rekaman lainnya, tentara itu juga membicarakan menembak seorang pesepeda, yang cocok dengan gambar mengerikan kematian seorang pengendara sepeda di Bucha.
Menurut Der Spiegel, penyadapan tersebut menjadi indikasi adanya tentara bayaran dari perusahaan militer swasta Rusia, Wagner, yang memainkan peran kunci dalam pembantaian di Bucha.
“Memang benar, Pemerintah Jerman memiliki indikasi perbuatan Rusia di Bucha,” ujar salah satu sumber dari keamanan Jerman yang namanya tak mau disebut.
Baca Juga: Ketangguhan Rakyat Ukraina Bikin Zelensky Bangga: Keberanian adalah Merek Kami
“Bagaimana pun, temuan di Bucha ini mengacu pada citra satelit. Transmisi radio tidak dapat dengan jelas ditugaskan ke Bucha,” tambahnya.
Rusia sendiri mengungkapkan bahwa gambar jasad di Bucha merupakan gambaran dari jasad palsu, dan dipentaskan setelah pasukan Rusia meninggalkan kota.
Namun, gambar satelit dari 19 Maret, yang dilaporkan oleh New York Times, berbeda dengan klaim Rusia.
Pada foto yang didapat dari perusahaan teknologi Maxar, menunjukkan objek yang terlihat sebagai jasad, tepat di lokasi di mana para pasukan Ukraina menemukannya, saat mereka kembali mengambil alih kontrol atas kota di luar Kiev tersebut.
Penulis : Haryo Jati Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : BBC