> >

Ketua Delegasi Rusia Ungkap Isi Proposal Perdamaian Ukraina, Ini Usulannya

Krisis rusia ukraina | 31 Maret 2022, 00:31 WIB
Ketua delegasi Rusia dalam perundingan damai Rusia-Ukraina, Vladimir Medinsky mengungkapkan isi usulan perdamaian Ukraina.  (Sumber: Maxim Guchek/BelTA Pool Photo via AP)

Pertemuan yang diadakan di Istana Dolmabahce ini tertutup untuk pers dan berlangsung sekitar tiga jam.

Delegasi Rusia, seperti pada putaran sebelumnya, dipimpin oleh Vladimir Medinsky, seorang pembantu Presiden Federasi Rusia.

Dia mengatakan bahwa pertemuan di Istanbul terbilang konstruktif.

Karena itulah Rusia akan mempertimbangkan proposal Ukraina dan hal ini akan dilaporkan kepada Presiden Rusia Vladimir Putin.

Medinsky menambahkan, pertemuan antara Putin dan Zelensky dimungkinkan bersamaan dengan penandatanganan perjanjian damai oleh menteri luar negeri kedua negara itu.

Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV/TASS


TERBARU