Rusia Ancam Bosnia-Herzegovina yang Ingin Gabung NATO: akan Mengalami Nasib seperti Ukraina
Krisis rusia ukraina | 19 Maret 2022, 11:18 WIBRusia diketahui memang dengan tegas menentang ekspansi NATO, terutama dengan negara-negara yang berbatasan langsung dengannya.
Rusia melalui Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Maria Zakharova juga telah memberikan peringatan yang sama kepada Finlandia dan Swedia, sehari setelah melakukan penyerangan ke Ukraina, Kamis 24 Februari lalu.
Baca Juga: Pesawat Militer AS Jatuh di Norwegia, Terjadi saat Latihan NATO di Dekat Perbatasan Rusia
Sebelumnya, Anggota Dewan Kepresidenan Bosnia Sefik Dzaferovic mengungkapkan, Bosnia akan menjadi lebih aman jika bergabung dengan NATO dan Uni Eropa.
“Bosnia Herzegovina, sebagai anggota UE dan NATO, akan menjadi lebih aman dan terlindungi. Krisis yang terjadi sekarang, merupakan saat yang tepat untuk ini,” kata Dzaferovic kepada Anadolu Agency, saat hadir dalam Forum Diplomasi Antalya pekan lalu.
Dzeferovic pun meminta UE dan NATO untuk membuka pintunya bagi Bosnia dan negara Balkan lainnya.
Pernyataan Dzaferovic itulah yang kemudian membuat Rusia bereaksi.
Penulis : Haryo Jati Editor : Gading-Persada
Sumber : Fox News