Transisi ke Fase Endemi, Ini Aturan Pembatasan yang Dihapus di Malaysia Mulai 1 April Mendatang
Kompas dunia | 10 Maret 2022, 21:44 WIBKUALA LUMPUR, KOMPAS.TV - Malaysia segera bertransisi dari masa pandemi menuju fase endemi Covid-19 pada 1 April 2022 mendatang.
Perdana Menteri Malaysia, Ismail Sabri Yaakob mengonfirmasi rencana tersebut, Selasa (8/3/2022) kemarin.
Ismail mengungkapkan, keputusan ini diambil setelah Kementerian Kesehatan mempertimbangkan dampak dan risiko perubahan fase itu. Salah satunya adalah tingkat vaksinasi yang tinggi di Malaysia.
“Saya ingin mengumumkan bahwa Malaysia akan memasuki fase transisi ke endemisitas mulai 1 April,” jelas Ismail Sabri dikutip dari Kompas.com, Kamis (10/3/2022).
“Ini juga merupakan tahap sementara sebelum negara benar-benar masuk ke fase endemi, yang tunduk pada pengumuman Organisasi Kesehatan Dunia (WHO),” lanjutnya.
Baca Juga: Malaysia Bakal Buka Perbatasan, Pemerintah Pontianak Sambut Positif
Fase endemi yang akan diterapkan di Malaysia ini merupakan strategi yang memungkinkan negara tersebut menuju hidup normal setelah dihantam pandemi Covid-19.
Meski demikian, orang-orang masih perlu menggunakan masker di tempat umum dalam fase endemi mendatang.
Untuk memasuki tempat publik, masyarakat juga disyaratkan menggunakan aplikasi MySejahtera untuk melakukan check-in.
Ismail melanjutkan, aplikasi tak berlaku ketika seseorang memasuki tempat yang terbuka dan tak ramai.
Penulis : Danang Suryo Editor : Deni-Muliya
Sumber : Kompas.com