Komite Olimpiade Internasional Desak Dunia Tidak Ikutsertakan Rusia dalam Kegiatan Apapun
Krisis rusia ukraina | 28 Februari 2022, 22:32 WIBIOC juga mencabut penghargaan Olimpiade yang diberikannya kepada Vladimir Putin pada 2001 lalu, dan pejabat Rusia lainnya.
Wakil Perdana Menteri Dmitry Chernyshenko dan Dmitry Kozak, wakil kepala staf kantor eksekutif kepresidenan, juga telah dicopot penghargaannya oleh IOC.
IOC mengatakan keputusan itu dibuat sebagai akibat dari “pelanggaran yang sangat berat terhadap Olympic Truce dan pelanggaran lain Piagam Olimpiade oleh pemerintah Rusia di masa lalu.”
Badan-badan olahraga di seluruh Eropa bergerak melawan Rusia pada Senin dengan menolak menjadi tuan rumah atau bermain melawan tim-tim dari negara tersebut.
Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas TV/Associated Press