> >

Foto dan Rekaman Insiden Jet Tempur AS di Laut China Selatan Beredar

Kompas dunia | 30 Januari 2022, 11:37 WIB
Foto jet tempur F-35C AS yang jatuh di Laut China Selatan. (Sumber: Kompas.com)

YOGYAKARTA - Foto bangkai jet tempur F-35C milik Amerika Serikat (AS) serta rekaman momen sebelum kecelakaan beredar di media sosial. Insiden kecelakaan itu terjadi pada awal pekan ini.

Angkatan Laut (AL) AS mengonfirmasi validitas foto dan video yang beredar tersebut, Jumat (28/1/2022) lalu.

Selain menginvestigasi penyebab kecelakaan F-35C, Angkatan Laut AS juga mengaku akan menginvestigasi sumber kebocoran foto dan video itu.

Menurut pihak AL, foto dan video itu diambil seorang kru yang berada di kapal USS Carl Vinson.

“Kapal itu telah memeriksa bahwa video dan foto yang diliput media hari ini diambil di geladak kapal USS CARL VINSON (CVN 70) ketika kejadian. Sedang ada investigasi berlangsung atas kejadian itu,” tulis pernyataan AL AS dikutip CBS News.

Baca Juga: Jet Tempur F-35C Jatuh dari Kapal Induk di Laut China Selatan, AS Gelar Operasi Pengangkatan

Pesawat siluman F-35C diketahui mengalami kecelakaan saat hendak mendarat di dek USS Carl Vinson.

Insiden tersebut terjadi saat AL AS sedang mengadakan latihan di Laut China Selatan.

Pilot jet tempur itu selamat. Insiden ini menelan korban luka tujuh personel angkatan laut.

Usai kejadian, beredar video 17 detik yang menunjukkan F-35C mendekati kapal. Namun, pesawat itu tidak menunjukkan manuver akan mendarat.

Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU





A PHP Error was encountered

Severity: Core Warning

Message: PHP Startup: Unable to load dynamic library 'newrelic.so' (tried: /usr/lib64/php/modules/newrelic.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so: cannot open shared object file: No such file or directory), /usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so: cannot open shared object file: No such file or directory))

Filename: Unknown

Line Number: 0

Backtrace: