> >

Sensus Penduduk Kroasia Catat Jumlah Populasi Turun 10 Persen Dibanding Dekade Lalu

Kompas dunia | 15 Januari 2022, 04:59 WIB
Sensus penduduk Kroasia tahun 2021 mencatat 3,8 juta warga, dibandingkan dengan 4,2 juta pada sensus penduduk sebelumnya tahun 2011, kata Lidija Brkovic dari kantor statistik nasional Kroasia, 14 Januari 2022. (Sumber: AP Photo)

Setelah runtuhnya Austria-Hongaria, populasi keturunan Hungaria menurun, sedangkan penduduk yang berbahasa Jerman terpaksa atau dipaksa pergi setelah Perang Dunia II dan nasib serupa dialami oleh penduduk Italia.

Akhir abad ke-19 dan abad ke-20 ditandai dengan migrasi ekonomi skala besar ke luar negeri.

Baca Juga: Kroasia Resmi Beli 12 Jet Tempur Canggih Rafale Prancis

Tahun 1940-an dan 1950-an di Yugoslavia ditandai dengan migrasi internal di Yugoslavia, serta urbanisasi.

Migrasi signifikan terbaru terjadi sebagai akibat dari Perang Kemerdekaan Kroasia ketika ratusan ribu orang mengungsi.

Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Gading-Persada

Sumber : Associated Press


TERBARU