Hampir Semua Remaja Positif Covid-19 di ICU Amerika Serikat Belum Jalani Vaksinasi
Kompas dunia | 13 Januari 2022, 08:47 WIBStudi tersebut membandingkan 445 remaja yang dirawat di rumah sakit karena terinfeksi Covid-19 dengan kelompok kontrol yang terdiri dari 777 orang yang dirawat karena alasan lain, termasuk mereka yang memiliki gejala mirip Covid-19 namun hasil tes mereka negatif.
Penelitian berlangsung dari 1 Juli 2021 hingga 25 Oktober tahun lalu, ketika vaksin Covid-19 Pfizer-BioNTech tersedia secara luas untuk remaja dan dilakukan saat varian Delta dominan.
Sebagian besar anak-anak yang dirawat di rumah sakit dengan Covid-19 dalam penelitian ini berada di Selatan Amerika Serikat, tempat gelombang Delta pertama kali melanda Amerika Serikat.
Secara keseluruhan, para peneliti menemukan 96 persen remaja yang dirawat di rumah sakit dengan Covid-19 dan 99 persen dari mereka yang menggunakan alat dukungan hidup di unit perawatan intensif belum sepenuhnya divaksinasi.
Semua tujuh pasien yang meninggal karena Covid-19 dan semua dari 13 pasien yang menerima perawatan terakhir yang disebut oksigenasi membran ekstrakorporeal tidak divaksinasi, menurut temuan tersebut.
Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Fadhilah
Sumber : Kompas TV/Bloomberg/Straits Times