Update Bencana Angin Topan Filipina: 208 Orang Meninggal, 52 Belum Ditemukan
Kompas dunia | 20 Desember 2021, 20:50 WIBDiperkirakan lebih dari 700.000 orang terdampak langsung oleh angin topan Rai. Lebih dari 400.000 orang terpaksa mengungsi.
Angin topan Rai juga merusak instalasi listrik dan memadamkan 227 kabupaten/kota. Hingga berita ini diturunkan, baru 21 daerah yang instalasi listriknya sudah dibenahi.
Badai juga memutus jaringan seluler di lebih dari 130 daerah. Per Senin (20/12), setidaknya jaringan di 106 daerah berhasil dipulihkan.
Baca Juga: 5 Peristiwa Penting pada 2 Agustus: Topan China Tewaskan 50.000 Orang hingga Invasi Irak ke Kuwait
Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Hariyanto-Kurniawan
Sumber : Associated Press