> >

Wuih, Game Super Mario Bros yang Tak Sengaja Ditemukan Laku Rp1,2 Miliar!

Kompas dunia | 31 Oktober 2021, 19:57 WIB
Ilustrasi. Game Super Mario Bros Level 1-1. (Sumber: Wikipedia.org)

INDIANA, KOMPAS.TV - Game Super Mario Bros 2 yang masih disegel laku dalam pelelangan seharga 88.500 dolar AS atau sekitar Rp1,2 miliar.

Harritt Group Inc perusahaan yang menangani penjualan real estat mengatakan game legendaris tersebut ditemukan oleh para pekerjanya ketika di sebuah kotak.

Para pekerja diketahui sedang mencari barang-barang untuk ikut didaftarkan dalam penjualan real estat.

Kotak tersebut rupanya berisi permainan dari Nintendo Entertainment System (NES), konsol Nintendo generasi awal.

"Pada pandangan pertama, itu adalah gelombang nostalgia Nintendo klasik yang menenangkan. Semua game klasik ada di sana, Super Mario Bros, Perburuan Bebek, Qix, dan bahkan konsol NES," jelas rumah lelang menceritakan penemuannya itu dilansir dari UPI, Minggu (31/10/2021).

Baca Juga: Jokpin dan Sejumlah Pujangga akan Lelang Puisi Asli demi Aksi Kemanusiaan

"Terlihat sesuatu yang sama sekali berbeda. Salinan Super Mario Bros yang belum dibuka," lanjutnya.

Para ahli seperti barang antik dan verifikator benda untuk lelang memberikan nilai barang tersebut 9,8 atau A plus. Kondisinya tertulis hampir sempurna.

Seorang pengusaha yang berasal dari Florida akhirnya berhasil membeli benda tersebut dengan harga 88.550 dolar AS.

Melansir dari Kompas.com, sebelumnya pelelangan game lawas dengan kondisi mendekati sempurna selalu laku dengan harga luar biasa.

Penulis : Danang Suryo Editor : Gading-Persada

Sumber : UPI


TERBARU