> >

Kabur dari Taliban, 35 Pemain Sepak Bola Perempuan Afghanistan Akhirnya Ditampung Inggris

Kompas dunia | 11 Oktober 2021, 06:34 WIB
Senyum ceria pesepakbola putri Timnas Junior Perempuan Afghanistan saat menjalani sesi latihan di Lisbon, Portugal, Kamis (30/9/2021). (Sumber: Ana Brigida/Associated Press)

Kendrick mengungkapkan dengan dukungan komunitas sepak bola, mereka akan mendapatkan penampungan dan merasakan pengalaman yang penuh kegembiraan.

Leeds United dan Chelsea menjadi sejumlah klub Inggris yang berjanji mendukung mereka saat tiba di Inggris.

Gill pun menegaskan bahwa gadis-gadis itu sempat khawatir mengenai apa yang terjadi pada mereka, namun kepastian ini membuat mereka lega.

Ia mengatakan mereka akan tiba di Inggris pada dua hingga tiga pekan mendatang.

Baca Juga: Redakan Ketegangan di Perbatasan Himalaya, Komandan Pasukan India dan China Bertemu

Kebanyakan pemain sepak bola perempuan tersebut berasal dari Herat, dan langsung menuju Kabul saat pemberangkatan dengan pesawat dimulai.

“Sekitar 70 persen dari mereka menerima ancaman kematian. Mereka sangat ketakutan,” ujar Gill.

Sebelumnya para pemain senior tim nasional perempuan Afghanistan mendapatkan suaka di Portugal.

Tetapi nasib para pemain tim junior sempat mengalami ketidakpastian hingga mendapatkannya sekarang.

Penulis : Haryo Jati Editor : Desy-Afrianti

Sumber : BBC


TERBARU