> >

Dua Orang Warga Indonesia Jadi Korban Jiwa Kebakaran di Taiwan

Kompas dunia | 6 Oktober 2021, 05:17 WIB
Ilustrasi kebakaran. Dua orang warga negara Indonesia (WNI) menjadi korban jiwa dalam peristiwa kebakaran di Guishan District, New Taipei City, Taiwan, yang terjadi pukul 05.00 pagi hari Sabtu (02/10/2021). (Sumber: AP Photo) (Sumber: Unsplash / Ricardo Gomez Angel)

 

JAKARTA, KOMPAS.TV - Setidaknya dua orang warga negara Indonesia (WNI) menjadi korban jiwa dalam peristiwa kebakaran di Guishan District, New Taipei City, Taiwan, yang terjadi pukul 05.00 pagi hari Sabtu (2/10/2021) pekan lalu.

Hal ini seperti yang disampaikan Kantor Dagang dan Ekonomi Indonesia (KDEI) di Taipei melalui laporan Antara, Selasa, (5/10).

Dalam keterangannya, kebakaran dilaporkan terjadi di kediaman keluarga asal Indonesia dan warga Taiwan yang juga merangkap kantor agen pekerja migran Indonesia (PMI) 'BW'.

Terdapat tiga korban jiwa dalam kejadian itu, termasuk dua orang dengan kewarganegaraan Indonesia, dengan inisial TBM (48 tahun) dan WS (44 tahun), menurut keterangan itu.

Korban berinsial TBM disebutkan merupakan kepala keluarga sementara WS adalah adik perempuan TBM.

Korban jiwa ketiga diidentifikasi dengan inisial TM, yang merupakan anak laki-laki TBM.

KDEI menjelaskan tak terdapat nomor identitas kewarganegaraan RI dalam surat kematian TM, sehingga sementara ini disimpulkan TM tak memiliki kewarganegaraan Indonesia.

Baca Juga: China Terus Lakukan Aksi Provokatif ke Taiwan, AS Lontarkan Kecaman

Pekerja migran Indonesia sedang berdiskusi di Taipei. Dua orang warga negara Indonesia WNI menjadi korban jiwa dalam peristiwa kebakaran di Guishan District, New Taipei City, Taiwan, yang terjadi pukul 05.00 pagi hari Sabtu (02/10/2021). (Sumber: ANTARA/HO-GWO Taiwan)

Pihak KDEI Taipei mengatakan akan lebih lanjut mengklarifikasi identitas korban tersebut dengan otoritas setempat.

Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV/Antara


TERBARU