> >

Tegas! Pemerintah Vietnam Penjarakan Pria Pelanggar Aturan Karantina Covid-19 Selama 5 Tahun

Kompas dunia | 7 September 2021, 12:36 WIB
Tentara berjaga di pos pemeriksaan selama lockdown COVID-19 di Ho Chi Minh, Vietnam, Agustus 2021. (Sumber: Kompas.tv/Ant)

Adapun Ca Mau, sebuah provinsi paling selatan Vietnam, telah melaporkan hanya 191 kasus dan dua kematian sejak pandemi dimulai.

Angka itu jauh lebih rendah dibandingkan dari hampir 260.000 kasus dan 10.685 kematian di pusat virus Covid-19 negara itu yakni, Kota Ho Chi Minh.

Adapun sama halnya dengan negara lain, Vietnam sedang berjuang melawan wabah Covid-19 yang memburuk dan telah menginfeksi lebih dari 536.000 orang dan menewaskan 13.385, sebagian besar terjadi dalam beberapa bulan terakhir.

Negara itu telah menghukum dua orang lainnya dengan hukuman penjara yang ditangguhkan masing-masing selama 18 bulan dan dua tahun atas tuduhan yang sama.

Baca Juga: Pemerintah Vietnam Perketat Lockdown di Kota Ho Chi Minh, Tentara Dikerahkan

 

Penulis : Fransisca Natalia Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV/Antara


TERBARU