> >

Jadi Pusat Wabah Corona di AS, Florida Catatkan Rekor Kasus Harian Tertinggi

Kompas dunia | 1 Agustus 2021, 17:07 WIB
Ilustrasi pantai di Florida. Amerika Serikat pada Juli 2021, saat kasus harian selama pandemi Covid-19 mulai melonjak. (Sumber: GettyImages)

"Saya hanya ingin mengatakan, di Florida tidak akan ada penguncian, tidak akan ada penutupan sekolah. Warga Florida telah, sedang, dan akan tetap bebas memilih apa yang terbaik untuk diri mereka sendiri dan keluarga mereka." kata DeSantis, Jumat (30/7/2021) kemarin.

Sejalan dengan perintah itu, beberapa bisnis di Florida juga telah menerapkan kembali kebijakan masker di lokasi usahanya.

Seperti Walt Disney Co. yang mewajibkan pemakaian masker bagi setiap pengunjung taman bermainnya di Florida, setelah pelonggaran sempat dilakukan karena banyak orang yang sudah divaksinasi.

Adapun, Ford Motor Co. juga memberlakukan kembali persyaratan memakai masker untuk beberapa pekerja di fasilitasnya, termasuk yang ada di negara bagian Sunshine.

Sebelumnya, pada bulan Juli, Florida telah meminta Mahkamah Agung AS untuk membebaskan industri pelayaran dari aturan Gaunlet of Preconditions.

Karena regulasi buatan CDC itu dinilai telah merugikan negara hingga puluhan juta dolar dalam pendapatan pelabuhan dan biaya lainnya.

Penulis : Aryo Sumbogo Editor : Gading-Persada

Sumber : Kontan.co.id/Bloomberg


TERBARU