> >

Penelitian Temukan Dua Dosis Vaksin Covid-19 Pfizer dan AstraZeneca Efektif Lawan Varian Delta

Kompas dunia | 22 Juli 2021, 19:04 WIB
Ilustrasi vaksin AstraZeneca. Penelitian penuh Public Health England yang terbit 21 Juli 2021 menemukan dua suntikan vaksin AstraZeneca 67 persen efektif melawan varian Delta, naik dari 60 persen yang dilaporkan semula, dan 74,5 persen efektif terhadap varian Alpha, dibandingkan dengan perkiraan awal sebesar 66 persen. (Sumber: Associated Press)

Public Health England sebelumnya mengatakan dosis pertama dari kedua vaksin itu sekitar 33 persen efektif melawan infeksi bergejala dari varian Delta.

Studi lengkap Public Health England itu menemukan satu dosis suntikan Pfizer 36 persen efektif, dan satu dosis vaksin AstraZeneca 30 persen efektif atas varian Delta. 

"Temuan kami tentang penurunan efektivitas setelah dosis pertama akan mendukung upaya untuk memaksimalkan penyerapan vaksin dengan dua dosis di antara kelompok rentan dalam konteks peredaran varian Delta," kata penulis dalam penelitian itu.

Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV/Antara


TERBARU