> >

Ada Toilet Unik Berbentuk Jamur di Jepang, Ternyata Karya Arsitek Peraih Penghargaan Pritzker

Kompas dunia | 22 Juli 2021, 09:27 WIB
Toilet jamur karya Toyo Ito yang berada di sekitar kuil Yoyogi Hachimangu, Distrik Shibuya, Tokyo, Jepang. (Sumber: Dezeen)

TOKYO, KOMPAS.TV - Toilet umum yang berada di sekitar kuil Yoyogi Hachimangu, Distrik Shibuya, Tokyo, Jepang memiliki bentuk desain unik layaknya jamur.

Toilet "jamur" ini dirancang langsung oleh Toyo Ito, arsitek asal Jepang peraih penghargaan Pritzker, sebagai bagian dari partisipasinya dalam Tokyo Toilet Project yang digagas Nippon Foundation.

Bentuk jamur dari desain Ito untuk toilet lawas tersebut dapat dilihat pada tiga blok silinder dengan atap kubahnya yang sedikit menjorok.

Lewat desainnya, Ito bermaksud ingin menghadirkan toilet umum yang mampu memberikan kesan tenang dan nyaman, sehingga orang yang ingin menggunakannya tidak akan segan untuk masuk.

Baca Juga: Baru! Jepang Kembali Punya Toilet Unik, Toilet Mengambang

"Saya (sendiri) tidak ingin menggunakan toilet umum sebanyak yang saya bisa, bahkan sebagai laki-laki," kata Ito," ungkap Ito, seperti dikutip dari Dezeen, Rabu (21/7/2021).

"Oleh karena itu, kali ini saya ingin mencoba desain yang kasual (untuk toilet umum) supaya dapat digunakan dengan tenang," sambungnya.

Ito membagi toilet umum tersebut menjadi tiga bilik, satu bilik besar berada di belakang untuk orang disabilitas, sedangkan dua lainnya bersebrangan di depan untuk wanita dan pria.

Dengan begitu, Ito yakin, toilet umum kemudian dapat menjadi ruang yang aman bagi semua penggunanya.

Baca Juga: Ethereal Tower: Menara 'Terapung' Karya Arsitek Jepang

Toyo Ito mendesain toilet jamur ini menjadi tiga bilik terpisah. (Sumber: Dezeen)

Penulis : Aryo Sumbogo Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Dezeen


TERBARU