Dibebaskan Israel, Dua Aktivis Palestina Pembela Warga Sheikh Jarrah Mengaku Tak Gentar Ditangkap
Kompas dunia | 7 Juni 2021, 10:19 WIBPenangkapan keduanya terjadi sehari setelah jurnalis Al-Jazeera, Givara Budeiri ditangkap oleh polisi Israel saat memberitakan demonstrasi di Sheikh Jarrah.
Budeiri kemudian dibebaskan beberapa jam kemudian setelah penangkapannya melahirkan kecaman global.
Baca Juga: Kawal Pemukim Ilegal Yahudi, Tentara Israel Tutup Paksa Lokasi Penggalian Arkeologi Palestina
Pada beberapa bulan terakhir, pemukiman Sheikh Jarrah dipenuhi dengan demonstrasi oleh warga Palestina, yang protes atas perintah Israel agar mereka meninggalkan rumahnya.
Para keluarga Palestina juga diusir dari rumahnya di Area Silwan, Yerusalem Timur.
Grup Hak Asasi Manusia (HAM) mengatakan 1.000 warga Palestina di Sheikh Jarrah dan di Silwan diusir secara paksa dari rumahnya.
Penulis : Haryo Jati Editor : Purwanto
Sumber : Kompas TV