> >

Bocah Israel 5 Tahun Jadi Satu-satunya Korban Selamat dalam Kecelakaan Kereta Gantung di Italia

Kompas dunia | 24 Mei 2021, 23:45 WIB
Keluarga Biran turut menjadi korban dalam tragedi kecelakaan kereta gantung di Italia pada Minggu (23/5/2021). Dalam foto tampak keluarga Biran: Tom (2) dan kedua orang tuanya, Amit Biran dan Tal Peleg-Biran, yang dilaporkan tewas. Sementara Eitan Biran (5) dilaporkan selamat kendati mengalami patah tulang di beberapa bagian tubuhnya. (Sumber: Facebook )

STRESA, KOMPAS.TV – Seorang bocah Israel menjadi satu-satunya korban yang selamat dalam tragedi jatuhnya sebuah kereta gantung di kawasan pegunungan di utara Italia pada Minggu (23/5/2021).

Melansir Associated Press pada Senin (24/5/2021), bocah berusia 5 tahun itu masih berada dalam perawatan intensif di sebuah rumah sakit di Turin karena mengalami patah tulang di beberapa bagian tubuhnya.

Kementerian Luar Negeri (Kemlu) Israel mengidentifikasi si bocah sebagai Eitan Biran. Kedua orang tua Eitan serta adik lelaki dan dua orang kakek dan nenek buyut Eitan termasuk di antara korban yang tewas.

Kelima anggota keluarga Biran yang tewas dalam kecelakaan itu yakni Amit Biran dan Tal Peleg-Biran (orang tua Eitan), pasangan kelahiran Israel yang belajar dan bekerja di kota Pavia, Italia. Akun Facebook Amit Biran menunjukkan ia merupakan mahasiswa kedokteran di Universitas Pavia.   

Baca Juga: Kabel Putus, Kereta Gantung di Italia Jatuh, Sedikitnya 14 Tewas

Putra mereka yang berusia 2 tahun, Tom Biran, meninggal dunia di tempat kejadian. Pun, kakek dan nenek Peleg-Biran, yakni Barbara dan Yitzhak Cohen. Kemlu Israel menyatakan, Barbara dan Yitzhak tiba di Italia pada 19 Mei lalu untuk mengunjungi cucu dan cicit mereka.  

Saudari Amit Biran, Aya, yang tengah menunggui Eitan di Rumah Sakit Regina Margherita di Turin, tak terlibat dalam tragedi kecelakaan itu. Kemlu Israel juga menambahkan, sejumlah anggota keluarga Eitan lainnya tengah dalam perjalanan dari Israel ke Italia untuk bergabung dengan Aya.

Dalam cuitan di Twitter pada Senin, skuad pemadam kebakaran nasional Italia menyerukan harapan mereka atas keselamatan Eitan. Kendati berduka atas korban lain yang tewas, mereka bersorak gembira karena Eitan berhasil selamat.

“Forza Eitan (Ayo Eitan), seluruh tim pemadam kebakaran bersamamu,” demikian tulis mereka di Twitter.

Baca Juga: Kereta Gantung di Italia Jatuh, 14 Orang Tewas

Penulis : Vyara Lestari Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU