Vancouver House, Gedung Tinggi Terbaik Tahun 2021 Versi CTBUH
Kompas dunia | 24 Mei 2021, 20:59 WIBVANCOUVER, KOMPAS.TV - Vancouver House baru saja dinobatkan sebagai gedung tinggi terbaik di dunia tahun 2021 oleh Council on Tall Building and Urban Habitat (CTBUH).
Setelah, dinyatakan masuk ke dalam 29 kategori penghargaan sekaligus oleh dewan juri dari ajang penghargaan bergengsi tahunan tersebut.
"Konsepnya sangat brilian untuk menyempurnakan lingkungannya dari situs pengembangan yang tampaknya mustahil," ujar ketua juri, Karl Fender, dikutip dari Tallinnovation.com, Senin (24/05/2021).
Karl menyebut, daya tarik Vancouver House terletak pada konsep bentuk inventifnya bak pintu gerbang ke kota Vancouver, Kanada.
Baca Juga: Pengalaman Belanja yang Futuristik dari Mal Terbesar di Seoul
Dengan bentuk itu pula, bangunan yang merupakan hunian strategis tersebut dapat menjadi tengara yang berperan sebagai titik penghubung komunitas di sekitarnya.
Untuk jaraknya pun hanya 30 meter dari area sibuk atau padat lalu lintas dan dapat dituju dengan melewati jembatan utama kota.
Oleh sebab itu, bangunan hasil rancangan Bjarke Ingels Group (BIG) ini pun sangat cocok untuk mereka yang mencari hunian berpemandangan luas serta bebas dari kebisingan kota.
Selain itu, penghuninya juga akan mendapat kenyamanan termal, lantaran paparan sinar matahari merata menyinari gedung ini.
Baca Juga: Sempat Berguncang, Begini Kondisi Terkini Gedung Pencakar Langit Setinggi 300 Meter di China
Bersama Vancouver House, terdapat pula beberapa gedung lain yang mendapat apresiasi, seperti DUO Tower di Singapura dan Eastern Yards di New York untuk kategori Urban Habitat Award.
Lalu, ada penghargaan konstruksi untuk Rainier Square Tower di Seattle, penghargaan desain interior untuk UTS Central di Sydney, dan penghargaan renovasi untuk Kantor Pusat Hanwha di Seoul.
Secara keseluruhan, jumlah pemenang yang dipilih pada tiap kategori penghargaan tersebut adalah 160 kandidat yang mewakili 40 negara berbeda.
Lewat program penghargaan tahunannya, CTBUH berupaya mengapresiasi kontribusi individu maupun kelompok dalam proyek mereka yang memajukan perkembangan gedung-gedung tinggi dan lingkungan perkotaan di dunia.
Penghargaan dari CTBUH juga diharapkan dapat menjadi pandangan baru yang komprehensif dan canggih terhadap bangunan, ruang, dan teknologi di dalamnya.
Penulis : Aryo Sumbogo Editor : Hariyanto-Kurniawan
Sumber : Kompas TV