Batita di Malaysia Tewas dalam Mobil Setelah Ditinggalkan Neneknya yang Lupa
Kompas dunia | 30 April 2021, 16:01 WIB“Nenek balita itu kemudian menyadari dirinya telah meninggalkan korban di dalam mobil, dan menemukannya tak sadarkan diri di lantai mobil di kursi belakang,” ujar Sohaimi Ishak.
Baca Juga: Domba Mongolia Lahir dengan Dua Kaki dan Bisa Berjalan, Mati 40 Hari Kemudian
“Hasil laporan pasca kematian pada Senin (26/4/2021) menunjukkan bahwa tubuh korban sehat dan tak ada luka maupun memar,” tambahnya.
Kematian balita tersebut dipastikan karena sengatan panas, setelah terjebak di dalam kendaraan.
Kasus Ini pun diinvestigasi di bawah Pasal 31(1) (a) Undang-Undang (UU) Perlindungan Anak 2001 dan bisa menyebabkan hukuman penjara hingga 20 tahun dan denda sebesar 50.000 ringgit atau setara Rp176 juta.
Penulis : Haryo Jati Editor : Deni-Muliya
Sumber : Kompas TV