Belajar dari Finlandia Soal Penanganan Pandemi Covid-19
Kompas dunia | 21 Maret 2021, 16:35 WIBPenerapan kebijakan yang bertujuan untuk menekan penyebaran, transmisi, serta mendorong tingginya angka kesembuhan di dalam negeri tersebut terbukti mampu menurunkan angka penularan hingga 13 persen pada awal pandemi.
Dari segi ekonomi dan sosial, Pemerintah Finlandia menerapkan sejumlah kebijakan berikut seperti dilansir dari Kompas:
- Memberi bantuan finansial ke pelaku usaha.
- Membuka kembali daerah yang telah menurunkan angka infeksi.
- Menggunakan instrumen paket kebijakan ekonomi, khususnya sektor konsumsi dan investasi.
- Menutup semua kegiatan dan fasilitas publik termasuk sekolah dan perkantoran.
- Melakukan desentralisasi penanganan ke seluruh bagian pemerintahan, sehingga semua sekretariat kementerian bertanggung jawab terhadap keberhasilan penanganan pandemi.
Baca Juga: WHO Peringatkan Peningkatan Kasus Baru Covid-19 di Eropa
Tak hanya itu, Pemerintah Finlandia bekerja sama dengan tokoh berpengaruh di media sosial atau influencer untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan bahaya Covid-19.
Para influencer ini melakukan kampanye sosial sebagai sukarelawan untuk membagikan pesan positif dan informasi yang benar pada masyarakat, tanpa mendapatkan insentif.
"Saya akan menolak insentif. Ini adalah tanggung jawab kami sebagai warga negara," ujar seorang influencer dengan lebih dari 30 ribu pengikut di Instagram, Inari Fernández, seperti dihimpun dari Politico (31/3/2020).
Penulis : Gempita Surya Editor : Hariyanto-Kurniawan
Sumber : Kompas TV