> >

Trump Dianggap Bisa Mengancam Keamanan Nasional, Biden Tak Akan Memberinya Pengarahan Intelijen

Kompas dunia | 7 Februari 2021, 13:37 WIB
Presiden Amerika Serikat Joe Biden berbicara di kompleks Gedung Putih, Washington DC, Amerika Serikat, Senin (25/1/2021). (Sumber: Associated Press)

WASHINGTON, KOMPAS.TV - Presiden AS, Joe Biden menegaskan tak akan memberikan pendahulunya, Donald Trump pengarahan intelijen.

Biden menilai prilaku ganjil yang kerap dilakukan Trump dianggap bisa membahayakan keamanan nasional.

Sebelumnya, sudah merupakan tradisi bagi presiden yang menjabat untuk berbagi pengarahan intelijen dengan pendahulunya.

Baca Juga: Militer Myanmar Tangkap Warga Australia yang Juga Penasihat Aung San Suu Kyi

Namun, tampaknya Biden tak ingin melanjutkan tradisi tersebut dengan Trump sebagai predesornya.

“Saya pikir tak akan melakukan itu. Karena prilakunya yang tak menentu,” tutur Biden.

“Saya hanya berpikir tak perlu untuknya mendapatkan pengarahan intelijen,” lanjutnya.

Baca Juga: Prank Youtube Berakhir Tragedi, Pemuda Ini Ditembak Mati Korban Gurauannya

Biden pun menegaskan dirinya tetap berpendirian dengan tuduhannya kepada Trump sebagai sebuah ancaman eksistensial, berbahaya dan sembrono.

“Ya, saya pernah menyebutnya seperti itu dan saya tetap mempercayainya,” tambah mantan wakil presiden era Barack Obama tersebut.

Penulis : Haryo-Jati

Sumber : Kompas TV


TERBARU





A PHP Error was encountered

Severity: Core Warning

Message: PHP Startup: Unable to load dynamic library 'newrelic.so' (tried: /usr/lib64/php/modules/newrelic.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so: cannot open shared object file: No such file or directory), /usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so: cannot open shared object file: No such file or directory))

Filename: Unknown

Line Number: 0

Backtrace: