Tayangkan Program Debat Trump dan Biden di Layar Terpisah, Publik TV AS Terbelah
Kompas dunia | 16 Oktober 2020, 21:04 WIBMenyusul surat protes yang dilayangkan lebih dari 100 bintang Hollywood karena jadwal penampilan Trump dan Biden yang bersamaan, NBC berkilah bahwa pihaknya telah menghubungi ABC agar menjadwal ulang sesi balai kota Biden, namun ditolak. Pihak ABC sendiri menyindir NBC sengaja menggelar sesi Trump secara bersamaan.
Sesi tanya-jawab Biden bersama George Stephanopoulos, presenter Good Morning America sendiri berjalan tenang.
“Pernahkah ada dua kandidat yang lebih berbeda dari Trump dan Biden?” sindir Glenn Kessler dari The Washington Post dalam tweet-nya.
Baca Juga: Joe Biden Akan Temui Kim Jong-Un Jika Terpilih sebagai Presiden AS, Kenapa?
Dalam kampanye di Carolina Utara Kamis kemarin, Trump menyebut NBC sebagai ‘yang terburuk’ yang telah menjebaknya dalam sesi balai kota. Trump juga melancarkan serangan antisipatif dengan mengkritisi Kristin Welker dari NBC News, yang dijadwalkan akan memoderatori debat kedua dan ketiga Trump dan Biden pekan depan.
Debat capres AS yang dijadwalkan berlangsung Kamis kemarin dibatalkan setelah Trump, yang tengah dirawat karena terkena Covid-19, menyatakan ketidaksetujuannya karena kedua kandidat tampil berjauhan.
Penulis : Vyara-Lestari
Sumber : Kompas TV