Hadapi Perancis di Laga Perdana Euro 2020, Antonio Rudiger Siap Main Kasar
Serba serbi | 14 Juni 2021, 20:56 WIBMUNICH, KOMPAS.TV - Antonio Rudiger sudah siap bermain kasar jelang tim nasional (timnas) Jerman melakoni laga perdana di Euro 2020 melawan juara bertahan Piala Dunia, Perancis.
Duel Perancis vs Jerman dijadwalkan bertempat di Stadion Allianz Arena, Munich pada Rabu (16/6/2021) waktu Indonesia.
Die Mannschaft tergabung di Grup F atau grup neraka Euro 2020 bersama Perancis, juara bertahan Piala Eropa Portugal, serta Hungaria.
Baca Juga: Sering Dikritik Soal Ketajaman di Depan Gawang, Timo Werner Disarankan Main Lebih Egois
Menurut bek tengah Jerman, Antonio Rudiger, untuk meredam keganasan lini serang Perancis, diperlukan cara bermain yang sedikit kotor.
Lini depan Perancis di Piala Eropa kali ini diisi nama-nama mentereng macam Kylian Mbappe (Paris Saint-Germain), Antoine Griezmann (Barcelona), hingga Karim Benzema (Real Madrid).
Di level klub musim 2020/21, total gol yang dicetak ketiga pemain di atas mencapai angka 92 gol. Mbappe mencetak 42 gol, Benzema dengan koleksi 30 gol, serta 20 sisanya milik Griezmann.
Baca Juga: Jelang Perancis vs Jerman: Benzema Pulih, Giroud Kembali Jadi Cadangan?
"Tentu saja, mereka memiliki penyerang yang bagus, kami harus siap untuk memenangkan tantangan satu lawan satu," kata Rudiger dikutip dari Goal International.
“Kami harus bermain sedikit kasar, tidak selalu bermain dengan cara baik atau mencoba memainkan sepakbola yang bagus."
Penulis : Gilang-Romadhan
Sumber : Kompas TV