> >

Apakah ASI Mengurangi Risiko Kanker Payudara? Ini Kata Dokter

Selebriti | 17 Oktober 2024, 07:15 WIB
Ilustrasi ibu menyusui. (Sumber: Shutterstocks via Kompas.com)

Dokter Diani menyarankan agar wanita selalu memeriksa keadaan payudara, baik dalam masa hamil maupun menyusui dengan meraba.

Jika ditermukan benjolan yang bergerak atau berpindah-pindah tempat saat dipegang, kemungkinan termasuk tumor jinak. Namun, jika benjolan tidak bergerak saar diraba, Diani menganjurkan untuk memeriksakan ke dokter karena dikhawatirkan sebagai tanda kanker payudara.

Baca Juga: Heboh Bayi Diberi Obat Penambah Nafsu Makan, Benarkah Bayi Gemuk Dianggap Sehat, Mitos atau Fakta?

Pemeriksaan penunjang yang bisa dilakukan, misalnya USG payudara atau pemeriksaan menggunakan gelombang suara frekuensi tinggi.

Dilansir dari Cleveland Clinic, USG payudara bertujuan untuk mendeteksi kelainan pada payudara, seperti kista, tumor, atau fibroadenoma. Jenis cek kanker payudara lainnya, yaitu mammografi, MRI, dan biopsi.

 

Penulis : Ade Indra Kusuma Editor : Gading-Persada

Sumber : Antara, Cleveland Clinic


TERBARU