> >

Oasis Reuni setelah 16 Tahun Vakum, Liam & Noel Gallagher Gelar Tur di Inggris dan Irlandia

Musik | 27 Agustus 2024, 21:22 WIB
Oasis, Liam & Noel Gallagher (Sumber: The Independent)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Grup band Oasis resmi reuni setelah 16 tahun vakum karena perselisihan.

Pengumuman reuni ini akhirnya dibagikan oleh Liam dan Noel Gallagher di akun Instagram-nya masing-masing.

Reuni Oasis ini ditandakan dengan menggelar rangkaian tur di 14 titik di Inggris dan Irlandia pada 2025.

Namun, mereka dipastikan tak akan tampil sebagai headliner di Glastonbury ataupun menggelar konser selama 10 hari di Wembley seperti dirumorkan sebelumnya.

Baca Juga: Dijual Hari Ini, Link dan Cara Beli Tiket Konser Green Day di Jakarta Beserta Harganya

"Oasis akan menggelar tur di Inggris dan Irlandia pada musim panas 2025," tulis akun resmi Oasis, Selasa (27/8/2024).

Adapun tiket konser ini mulai dijual pada Sabtu, 31 Agustus 2024 waktu setempat.

Rangkaian tur Oasis akan diawali di Cardiff Principality Stadium pada 4/5 Juli 2025.

Baca Juga: Link dan Cara Beli Tiket Konser The Script 2024 di Indonesia, Ini Harga dan Layoutnya

Setelah itu pelantun lagu "Don't Look Back in Anger" tersebut akan mengunjungi Manchester, London, Edinburgh, dan Dublin.

Kabar tersebut disambut gembira oleh para penggemarnya. Para fans tak sabar untuk menyaksikan Liam dan Noel Gallagher baikan dan kembali beraksi bersama di atas panggung.

Penulis : Ade Indra Kusuma Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU