> >

3 Film Korea yang Diadaptasi dari Kisah Nyata

Film | 1 Agustus 2024, 08:44 WIB
Lee Je Hoon pemain Taxi Driver mengaku ketagihan dengan rasa mi goreng. (Sumber: Soompi)

2. Midnight

Midnight menjadi film Korea yang diadaptasi dari kisah nyata selanjutnya. Film bergenre thriller ini dirilis pada 30 Juni 2021 lalu.

Film yang dibintangi Jin Ki Joo dan Wi Ha Joon ini bercerita tentang seorang gadis tunarungu berada di bawah kejaran pembunuh berantai. Film ini mengisahkan Kyung Mi (Jin Ki Joo), seorang gadis tunarungu yang bekerja sebagai konselor bahasa isyarat di pusat call center. 

Ia baru saja menyelesaikan makan malam bersama klien dan hendak menjemput ibunya. Kyung Mi dan sang ibu memiliki agenda untuk pergi liburan ke pulau Jeju pada malam itu. 

Namun, sebuah tragedi yang tidak disangka-sangka justru menimpa keduanya. Kyung Mi secara tidak sengaja menjadi saksi pembunuhan seorang gadis yang dilakukan Do Sik (Wi Ha Joon). 

Ia pun otomatis menjadi sasaran selanjutnya karena telah menyaksikan kejadian tersebut. Bukan hanya dirinya, sang ibu yang juga seorang tunarungu turut menjadi incarannya.

Film ini diadaptasi dari kisah nyata seorang pembunuh berantai di Korea Selatan bernama Yoo Young Chul. Ia dijuluki sebagai Pembunuh Berjas Hujan.

Baca Juga: Film Indonesia dari Bermacam Genre yang Tayang di Bioskop Mulai 1 Agustus 2024

3. A Taxi Driver

Film A Taxi Driver mengisahkan seorang supir taksi yang tidak sengaja terlibat dalam peristiwa Pemberontakan Gwangju pada 1980. Film bermula seorang reporter asal Jerman, Peter, bekerja di Tokyo pada Mei 1980. 

Pada suatu hari, ia mendapat kabar bahwa sesuatu hal aneh dan misterius terjadi di Gwangju, Korea Selatan. Sambungan komunikasi di sana benar-benar diputus. Hal itu, membuat Peter memutuskan terbang ke Gwangju.

Film A Taxi Driver yang dirilis pada 2017 ini merupakan film yang dibuat berdasarkan kisah nyata dari kehidupan pengemudi taksi Kim Sa Bok yang mengantarkan Jurgen Hinzpeter ke Gwangju. Kala itu, pemberontakan besar-besaran terjadi di sana yang diperkirakan memakan korban hingga 2 ribu jiwa.

Penulis : Switzy Sabandar Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU