Komeng Menuju Kursi Senator, Reaksi Netizen: Berduka Kehilangan Komedian dan Cocok Jadi Menhan
Selebriti | 16 Februari 2024, 08:34 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Di hari pencoblosan 14 Februari kemarin, Komeng viral karena posenya pada foto di kertas suara dinilai unik dan nyeleneh. Bahkan, foto komedian Komeng di surat suara Pemilu 2024 sebagai calon wakil DPD RI Jawa Barat, trending teratas di X (Twitter). Bila sudah ditetapkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) nanti, Komeng akan menjadi senator (sebutan untuk anggota DPD)
Komeng yang berkemeja biru berpose memiringkan kepala ke kiri. Matanya melotot dan mulutnya sedikit terbuka. Gesturnya seperti orang yang terkejut usai melihat sesuatu.
Masyarakat memang dibuat kaget lantaran banyak yang tak tahu Komeng ikut kontestasi pemilu di DPD Jabar. Netizen di media sosial X, mengakui Komeng nyaris tak ketahuan kampanye, banyak yang lihat fotonya, langsung coblos.
Baca Juga: Waspada Stres Pasca-Pemilu, Bisa Perparah Kondisi Penderita Komorbid
Menilik media sosial Komeng, memang Komeng tak pernah ada satupun postingan kampanye seperti yang lazim dilakukan para caleg biasanya.
"Bang komeng, kaga pernah kampanye tiba tiba ada di surat suara," tulis netizen di akun X Komeng.
Ada juga yang terang-terangan mengaku hanya kenal Komeng dari sekian calon DPD yang ada di kertas suara.
Akun Alfian_rachmat misalkan "Gua pilih lu, bang. Bukan apa-apa. Karna cuma lu doang yang gua kenal di kertas tadi. Aslinya,"
Menelusuri media sosialnya, Komeng memang nyaris tanpa kampanye, seperti yang lazim dilakukan para caleg maupun DPD lainnya.
Penulis : Ade Indra Kusuma Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV