> >

Sinopsis dan Jadwal Tayang "Petualangan Sherina 2", Ceritakan Sherina dan Sadam di Hutan Kalimantan

Film | 25 Juli 2023, 12:53 WIB
Petualangan Sherina 2 Mulai Produksi (Sumber: Instagram/@MilesFilm)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Penggemar film Petualangan Sherina yang rilis tahun 2000 lalu tidak boleh ketinggalan dengan sekuelnya berjudul Petualangan Sherina 2 yang akan tayang sebentar lagi di Bioskop.

Jika dalam Petualangan Sherina (2000), tokoh utama masih kecil, nantinya di film sekuel akan menyuguhkan lanjutan petualangan Sherina (Sherina Munaf) dan Sadam (Derby Romeo) yang sudah dewasa.

"Film ini punya drama, punya action adventure, juga punya nyanyian dan tari. Belum lagi sejumlah adegan yang penuh nostalgia dan menggemaskan,” ujar Mira Lesmana, selaku produser dalam film ini pada Kamis (20/7/2023) lalu.

Sinopsis Film Petualangan Sherina 2

Petualangan Sherina 2 menceritakan tentang Sherina yang sudah dewasa dan bekerja sebagai seorang wartawan yang akan meliput sebuah forum ekonomi di Swiss.

Baca Juga: 5 Fakta Observatorium Bosscha, Lokasi yang Muncul di Film Pengabdi Setan 2 dan Petualangan Sherina

Namun, secara tiba-tiba Sherina dipindah tugaskan untuk melakukan liputan khusus tentang masalah lingkungan hidup di hutan Kalimantan.

Ia ditugaskan untuk melakukan peliputan mengenai permasalahan lingkungan hidup.

Setiba di tempat peliputan ia mulai menyiapkan barang-barangnya, dan seketika ia juga mengenang barang-barang masa kecilnya.

Ternyata tiba-tiba Sadam menyapanya dan membuat Sherina terkaget. Sadam diceritakan sebagai manajer program sebuah LSM konservasi di hutan Kalimantan.

Bertemu lagi dengan teman masa kecil, mendadak mereka melepas rindu dengan momen nostalgia. Namun semua itu berubah ketika sekelompok kriminal mencuri anak orangutan yang dilepasliarkan.

Penulis : Dian Nita Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU