Usai Raih Golden Buzzer, Putri Ariani Dapat Beasiswa Kemendikbud hingga Tabungan dari Jokowi
Selebriti | 17 Juni 2023, 08:40 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Penyanyi asal Indonesia, Putri Ariani yang mendapat Golden Buzzer dari ajang America's Got Talent 2023 mendapat atensi yang luar biasa dari publik.
Setibanya di Tanah Air, Putri Ariani juga mendapat perhatian dari pemerintah, bahkan baru-baru ini diundang ke Istana Merdeka oleh Presiden Joko Widodo atau Jokowi.
Bahkan, penyanyi 17 tahun asal Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) itu diberikan sejumlah apresiasi oleh pemerintah mulai dari beasiswa hingga tabungan.
1. Beasiswa Kemendikbud
Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Makarim memberikan beasiswa kepada Putri Ariani untuk mewujudkan mimpi di The Juilliard School, New York, Amerika Serikat (AS).
Baca Juga: Dengar Suara Putri Ariani Bernyanyi, Jokowi Sampai Gelengkan Kepala Karena Kagum
Beasiswa yang diberikan kepada Putri adalah Beasiswa Indonesia Maju (BIM). Nadiem mengatakan, beasiswa itu merupakan bentuk dukungan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) kepada Putri.
“Inspirasi Putri untuk negara ini luar biasa. Maka dari itu kami ingin merealisasikan mimpi Putri untuk berkuliah di kampus impian Putri, yang seleksinya sangat ketat. Jadi kami akan mendukung penuh lewat Beasiswa Indonesia Maju,” kata Nadiem, Jumat (9/6/2023), dikutip dari siaran pers Kemendikbudristek.
Pihaknya akan membantu penerima BIM, mulai dari persiapan masuk perguruan tinggi hingga proses perkuliahan.
“Selain beasiswa penuh saat kuliah, proses pendaftaran Putri ke kampus, persiapan untuk tes, juga akan didukung lewat beasiswa ini,” jelas Nadiem.
Dia juga menawarkan surat rekomendasi kepada Putri Ariani agar peluang diterima di kampus impiannya itu lebih besar.
2. Tabungan dari Jokowi
Presiden Jokowi memberikan sejumlah uang kepada Putri Ariani dalam bentuk buku tabungan untuk biaya berangkat ke Amerika Serikat dalam rangka mengikuti babak Live Show America’s Got Talent 2023.
Penulis : Dian Nita Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV, Kompas.com