> >

Sandiaga Uno Belum Kebagian Tiket Konser Coldplay: Udahlah, kalau Nggak Dapet, Nggak Usah Dipaksa

Musik | 18 Mei 2023, 18:11 WIB
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Republik Indonesia Sandiaga Uno berbicara kepada media dalam acara bazar sembako murah di Bekasi, Jawa Barat, Kamis (18/5/2023). Dia mengaku pasrah jika tak dapat tiket konser Coldplay di Jakarta yang dijadwalkan digelar 15 November 2023. (Sumber: Kompas TV)

Baca Juga: Dukung Konser Coldplay Ditambah 1 Hari, Sandiaga Uno: Kami Bantu Fasilitasi

Sandi mengatakan, kapasitas Stadiun Utama GBK hanya 80.000, sementara animo masyarakat terhadap konser Coldplay di Jakarta cukup tinggi.

Dia berharap, pihak promotor yakni TEM Entertainment dan PK Entertainment, dapat menambah waktu penyelenggaraan konser Coldplay satu hari lagi.

“Kita tahu kapasitasnya cuma 80.000. Jadi ini di depan kita ada 500 ribu orang. Mudah-mudahan mereka (promotor) mau menambah satu hari lagi untuk konser di Jakarta,” ucapnya.

Ia juga mengaku telah menyampaikan usulan penambahan hari konser Coldplay kepada pihak promotor dan berjanji untuk memfasilitasinya.

"Saya sudah sampaikan pada promotor, jika mereka menambah satu hari lagi, maka kita akan membantu fasilitasi,” kata Sandi dalam The Weekly Brief with Sandi Uno yang digelar di Jakarta, Senin (15/5) dilansir dari Antara.

Baca Juga: Sandiaga Uno Kebanjiran Permintaan Tiket Coldplay: Mereka Tidak Tahu, Menterinya Juga Ticket War

Di Taiwan dan Australia, jadwal konser band yang digawangi Chris Martin Cs itu ditambah satu hari karena antusiasme yang tinggi dari masyarakat.

Pertunjukan musik di Kaohsiung, Taiwan yang semula hanya akan digelar pada 11 November 2023, kini ditambah satu hari menjadi 11 dan 12 November.

Sementara di Perth, Australia, konser Coldplay yang rencananya hanya digelar sehari pada 18 November 2023 pun ditambah satu hari lagi pada 19 November.

 

Penulis : Nadia Intan Fajarlie Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV, Antara


TERBARU