Mediasi Gagal, Venna Melinda dan Ferry Irawan Kukuh Ingin Bercerai
Selebriti | 9 Maret 2023, 15:32 WIBBaca Juga: Polda Jawa Timur Telah Melengkapi Berkas Kasus KDRT Venna Melinda
Perceraian pasangan artis Venna Melinda dan Ferry Irawan bermula dari dugaan KDRT yang terjadi di Kediri, Jawa Timur, 8 Januari 2023 lalu. Saat itu, keduanya tengah menginap di hotel.
Venna langsung melaporkan kejadian itu ke Polres Kediri pada hari yang sama. Namun, kasus ini kemudian ditangani oleh Polda Metro Jaya.
Saat ini, Ferry berstatus sebagai tersangka dan ditahan di Polda Jawa Timur.
Pada 7 Februari 2023, Venna dan Ferry sama-sama mengajukan gugatan cerai. Namun, Ferry lebih dulu mengajukan permohonan cerai.
Akibatnya, gugatan cerai Venna harus dicabut sesuai instruksi majelis hakim.
Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Grid.id