Sidang Perdana Perceraian Putra Siregar dan Septi Yetri Opani Digelar 10 Januari 2023
Selebriti | 5 Januari 2023, 15:53 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Perceraian pengusaha Putra Siregar dan Septi Yetri Opani akan bergulir di Pengadilan Agama (PA) Jakarta Timur, di mana sidang perdana cerai akan digelar 10 Januari 2023 mendatang.
“Untuk sidang pertamanya atas nama Septia Yetri Opani dengan Putra Siregar sidang pertama tanggal 10 (Januari) hari Selasa,” kata Humas PA Jakarta Timur, Ira Puspita Sari, Kamis (5/1/2022), seperti dikutip dari Kompas.com.
Baca Juga: Putra Siregar Buka Suara usai Digugat Cerai Septia Yetri Opani, Janji akan Jadi Pribadi Lebih Baik
Ira mengatakan bahwa sidang yang akan digelar pada pukul 09.00 WIB itu beragendakan mediasi. Mediasi akan dilakukan dengan mempertemukan pihak penggugat, yakni Septi, dengan pihak tergugat, Putra Siregar.
Saat ditanya alasan Septi menggugat cerai Putra Siregar, Ira tak dapat mengungkapkan hal itu. Pasalnya, alasan gugatan cerai merupakan materi persidangan yang masih rahasia.
“Itu ranah materi, bukan ranah pengadilan, jadi tidak bisa diberitahukan. Ikuti persidangan aja ya,” tukas Ira.
Diwartakan sebelumnya, Septi melayangkan gugatan cerai ke Putra Siregar pada Kamis (29/10/2022) ke PA Jakarta Timur.
Dalam sejumlah wawancara, Septi mengungkapkan bahwa rumah tangganya dengan bos PS Store itu kerap berkonflik sejak lama. Dia mengatakan bahwa selama ini sudah berusaha sabar, tetapi kini kesabarannya sudah habis.
Baca Juga: Putra Siregar Digugat Cerai Sang Istri, Septia Yetri Opani: Cape Banget
Sebuah akun instagram yang mengatasnamakan Putra Siregar sempat buka suara soal kabar perceraian Septi dan Putra. Yakni, Putra Siregr akan berusaha mempertahankan keluarga dan anak-anak.
"Mudah-mudahan yang baik-baik buat kita semua, tentunya Papi akan berusaha mempertahankan keluarga Papi, mempertahankan anak-anak juga," begutu unggahan dalam Instagram Story itu Kamis (29 Desember 2022).
Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Purwanto
Sumber : Kompas.com