Manifest Seri ke 4 Mulai Tayang di Netflix, Penasaran Penonton Bakal Terjawab
Film | 3 November 2022, 11:25 WIBHOLLYWOOD, KOMPAS.TV - Ketika NBC membatalkan drama sci-fi "Manifest" tahun lalu setelah tiga musim, hati penggemar hancur berkeping-keping.
Misteri tentang pesawat komersial yang menghilang, lalu terbang menembus waktu dan tiba-tiba mendarat lima tahun kemudian dengan awak dan penumpang yang usianya tidak bertambah sama sekali dan tidak sadar sudah terbang menembus waktu.
Kisah itu menjadi misteri yang bikin penasaran dan hampir tidak terpecahkan.
Seperti laporan Associated Press, Kamis, (3/11/2022), keputusan NBC mengakhiri tayangan juga membuat para pemain, yang dipimpin oleh Josh Dallas dan Melissa Roxburgh, merasa kehilangan dan masygul.
Para aktor dan kru tumbuh dekat dan terhanyut dalam cerita dan seluruh plot twistnya, selain bergantung pada pekerjaan tetap dari serial tersebut.
Lalu hadirlah Netflix, di mana separuh pertama dari musim terakhir sebanyak 20 episode akan mulai streaming 4 November 2022 besok.
Baca Juga: Fakta-fakta Manifest Season 4, Jadwal Tayang, Bocoran Cerita dan Pemain
Josh Dallas mengatakan kesempatan untuk memberikan akhir cerita kepada para penggemar sungguh sebuah berkah.
"Akan kejam membiarkan karakter-karakter ini menggantung seperti di akhir musim ketiga dan sungguh kejam bagi para penggemar acara itu" kata aktor yang memerankan Ben Stone, pemimpin tidak resmi dari sesama penumpangnya.
"Sangat memuaskan bisa menyelesaikan perjalanan mereka."
Tepat pada saat NBC membatalkan kelanjutan serial tersebut, Netflix menayangkan dua musim pertama serial Manifest.
Serial itu dengan cepat naik ke puncak daftar yang paling banyak ditonton, dan tetap di sana untuk waktu yang cukup lama.
"Kami semua seperti menonton dengan satu mata terbuka untuk melihat berapa lama Manifest akan berada di jajaran teratas Netflix," kata Roxburgh, yang memerankan Michaela Stone, mantan polisi yang menjadi penumpang dalam perjalanan pesawat misterius itu bersama saudara laki-lakinya, Ben, dan keponakannya.
Popularitas yang baru ditemukan pada layanan streaming itu terasa pahit, karena Netflix pada awalnya tidak menunjukkan kecenderungan untuk menyelamatkan serial tersebut meskipun populer dan banyak penontonnya di platform Netflix.
Anggota pemeran Matt Long pasrah karena akrab dengan perasaan "menghancurkan" itu. Sebab, serialnya yang mendapat pujian kritis "Jack & Bobby" dibatalkan oleh WB setelah hanya satu musim di tahun 2005.
Baca Juga: Sempat Dibatalkan, Film Manifest Season 4 Bakal Digarap Netflix
"Saya juga tidak tahu cara kerjanya," kata Long tentang pekerjaan pertama itu. "Ketika dibatalkan rasanya seperti karpet ditarik keluar dari bawah saya."
Tetapi pencipta dan pemimpin serial Manifest, Jeff Rake, terus mendesak dan men-tweet, menjaga harapan tetap hidup dengan bantuan penggemar terkenal seperti Stephen King yang melakukan hal yang sama.
Akhirnya seluruh ikhtiar terbayar, sekitar dua bulan setelah pembatalan oleh NBC yang dilanjut kebangkitan acara itu terbang ke puncak popularitas bersama Netflix.
Satu perubahan besar musim ini adalah karakter Cal, putra Ben, yang kini diperankan Ty Duran.
Pada akhir musim ketiga, Cal tiba-tiba dan secara misterius tubuhnya bertambah usia lima setengah tahun.
Duran mengatakan dia menggunakan karakter Jack Messina, yang berakting menjadi "Cal muda" sebagai panduan untuk menjaga esensi karakter dan "mencuri ... semua pilihan bagus yang dia buat dan mencoba membuat transisi itu semulus mungkin."
Roxburgh mengatakan kepergian "Cal kecil" mengejutkan para pemain. "Sejujurnya, kami seperti, 'Kami tidak menginginkan ini.'
Baca Juga: Sinopsis Manifest Season 3, Misteri Kembalinya Pesawat yang Hilang 5 Tahun Silam
Dan kemudian ketika Ty memasuki kisahnya, dia mewujudkan energi Jack Messina dan Cal dengan sangat lengkap tetapi dengan cara yang lebih dewasa," kata Roxburgh.
"Di luar layar dia membawa begitu banyak humor dan kesembronoan untuk bekerja. Ty benar-benar menyatu dengan mudah ke dalam apa yang kami miliki."
Para pemain dan kru baru-baru ini menyelesaikan syuting edisi final, kali ini mengucapkan selamat tinggal satu sama lain untuk selamanya.
Meskipun pertunjukan berakhir, Dallas mengatakan ikatan yang terjalin akan tetap ada.
"Kita semua telah menjadi keluarga dalam banyak hal," katanya.
"Maksudku, Melissa, kita bukan hanya hebat, teman baik, sahabat, tapi kita benar-benar seperti kakak dan adik. Meskipun kami akan selalu berhubungan, saya akan selalu berpikir kembali dan bersyukur untuk saat ini."
Baca Juga: Waktu Netflix Indonesia, Suguhan Film Lokal dan Orisinal Karya Anak Bangsa
Para pemeran mengatakan syuting akhir seri itu menarik karena semua ujung plot yang longgar di sepanjang jalan tiba-tiba diikat dan bertemu.
"Kami sebenarnya sudah mulai syuting episode terakhir sebelum kami mendapatkan naskahnya," kata Roxburgh.
"Itu menarik karena kamu berakting dengan hal-hal yang tidak kamu fahami, saat itu mami semua merasa sedikit tersesat. Tapi kemudian ketika kami akhirnya duduk dan membaca episode terakhir itu, semua penasaran terjawab, dan kisahnya sangat kaya."
Untuk pertunjukan dengan banyak sekali liku-liku tikungan dan belokan serta plot twist, musim terakhir akan memiliki jawaban.
"Ada begitu banyak hal mengejutkan dan tidak dapat dipercaya yang terjadi di sepanjang jalan," kata Dallas. "Tetapi pada saat kita sampai di sana, Anda berpikir, 'Ini masuk akal.'"
Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV/Associated Press