> >

Akui Ikut Promosikan Net89, Kevin Aprilio: Saya Bantu Teman Saja, Enggak Terima Uang

Selebriti | 1 November 2022, 18:37 WIB
Kevin Aprilio mengakui bahwa dia ikut mempromosikan robot trading Net89, tetapi tak terima uangnya. (Sumber: KOMPAS)

 

Sementara itu, Direktur Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Dirtipideksus) Bareskrim Polri Brigjen Whisnu Hermawan mengatakan bahwa pihaknya tengah mendalami kasus tersebut.

Saat ini pihaknya tengah menyusun jadwal pemeriksaan terhadap Kevin dan publik figur lain yang terseret Net89.

“Mungkin (pemeriksaan) minggu depan ya, dibuatkan jadwalnya dulu,” kata Whisnu, Senin.

Baca Juga: Kata Taqy Malik soal Uang Reza Paten Net89: Mana Mungkin Saya Bertanya Uangnya dari Mana?

Seperti diberitakan sebelumnya, sebanyak 230 korban penipuan robot trading Net89 melaporkan 134 pelaku ke Bareskrim Polri pada 26 Oktober 2022 lalu.

Atta Halilintar dan Taqy Malik diduga menerima hasil kejahatan Net89 dari Founder Net89, Reza Paten.

Kemudian, Mario Teguh diduga berperan sebagai leader atau endorse, serta Founder Billion Group Net89. Sementara Kevin Aprilio dan Adri Prakarsa diduga ikut mempromosikan Net89.

 

Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas.com


TERBARU