Usai Disebut Langgar Syariat Islam, Dedi Mulyadi kepada Bupati Purwakarta: Terima Kasih Embu..
Selebriti | 28 Oktober 2022, 10:43 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Anggota DPR RI Dedi Mulyadi menyampaikan pesan untuk istrinya yang juga Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika usai menjalani sidang cerai dengan agenda mediasi pada Kamis (27/10/2022).
Dalam video yang diunggah melalui akun Instagram resminya, Dedi tampak datang ke Pengadilan Agama Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat dengan menggunakan angkot.
Dalam video tersebut terlihat Anne Ratna sudah lebih dulu tiba di ruang sidang untuk menjalani proses mediasi.
Dedi terlihat mengulurkan tangannya kepada sang istri dengan maksud mengajaknya berjabat tangan.
Baca Juga: Terungkap! Ini Alasan Bupati Purwakarta Anne Ratna Gugat Cerai Dedi Mulyadi
Setelah beberapa detik, Anne Ratna akhirnya menanggapi uluran tangan Dedi.
Dalam caption-nya, Dedi Mulyadi mengucapkan terima kasih kepada Anne Ratna yang telah menemaninya dalam pernikahan selama hampir 20 tahun.
“Terima kasih embu, hampir 20 tahun kau telah menjadi guru utama dalam hidupku. Aku bersumpah untuk #TetapBekerjaUntukRakyat," tulis Dedi Mulyadi.
Alasan Anne Ratna Gugat Cerai
Dalam sidang tersebut, Dedi mengatakan materi gugatan cerai bukan konsumsi publik.
Pihak suami, kata dia, akan menyampaikan materi langsung kepada majelis hakim tanpa disampaikan kembali pada pihak istri, begitupun sebaliknya.
Baca Juga: Bupati Purwakarta Anne Ratna Hadir di Sidang Cerai Tanpa Dedi Mulyadi, Sidang Ditunda
“Jadi itu rahasia hakim. Itu tidak boleh jadi konsumsi publik,” kata Dedi, Kamis, dilansir Antara.
Sementara itu, Anne Ratna mengungkapkan alasannya mengugat cerai karena sang suami telah melanggar syariat islam.
"Ya jelas (melanggar), kalau tidak melanggar saya tidak akan berani langkah menggugat cerai," kata Anne.
Meski demikian, saat disinggung soal syariat Islam yang dimaksudnya, Anne tidak menjelaskan lebih rinci. Dia hanya menyebutkan ahli agama Islam pasti memahaminya.
Penulis : Dian Nita Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas TV