> >

Aliando Syarief Idap OCD Ekstrem sampai Sulit Bergerak

Selebriti | 27 Januari 2022, 22:40 WIB
Aliando Syarief Idap OCD Ekstrem. (Sumber: KOMPAS.com/ANDREAS LUKAS ALTOBELI)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Aliando Syarief kembali muncul setelah lama vakum dari dunia hiburan. Pria 25 tahun itu melakukan siaran langsung di Instagram pribadinya dan mengejutkan penggemarnya pada Kamis (27/1/2022).

Pada kesempatan itu, Aliando mengatakan selama hampir 2 tahun terakhir ini tidak muncul di dunia hiburan bahkan sampai mundur dari proyek sinetron yang dibintanginya, karena mengidap Obsessive Compulsive Disorder (OCD) ekstrem.

"Saya kena OCD, makannya kenapa enggak keluar dua tahun dan maksudnya jangan sampai ada berita-berita aneh juga karena yang akurat berita langsung dari akunnya Ali ini," ujar Aliando.

OCD merupakan gangguan mental yang menyebabkan penderitanya merasa harus melakukan suatu tindakan secara berulang-ulang. Apabila tidak terpenuhi, maka penderita akan diliputi oleh kecemasan dan ketakutan.

Baca Juga: Aliando, Adipati Dolken, dan Rendy Cerita Pengalaman Mengisi Suara Warkop DKI Kartun

OCD esktrem yang diidap Aliando sudah ditahap sangat mengganggu aktivitasnya. Bahkan, Aliando sampai kesulitan untuk bergerak.

Sebenarnya ia sudah didiagnosis OCD sejak kelas 2 SD. Namun menurutnya, saat itu ia berhasil melawan penyakitnya karena masih anak-anak dan cuek. Kondisinya semakin parah saat usianya beranjak dewasa.

Aliando menjelaskan, OCD ekstrem yang diidapnya membuat ia menjadi pribadi yang berantakan namun harus tetap tertata. Ia memberikan contoh, setiap kali makan kuaci, sampah kulitnya akan dibuang dengan cara ditata rapi dan tidak boleh saling tersentuh.

Baca Juga: Olahraga Lari Ternyata Bisa Menjaga Kesehatan Mental, Ini Penjelasannya

"Gue mau buang sampah enggak bisa, karena kalau gue mau berusaha bersih mungkin karena usahanya itu ya, jadi pas gue mau buang sampah itu wah langsung ada delusi, bukan imajinasi lagi ya, udah delusi," jelas Aliando.

Penulis : Dian Septina Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV


TERBARU