Mengapa Upin dan Ipin Diceritakan Yatim Piatu? Begini Penjelasan Les Copaque
Film | 18 Januari 2022, 10:39 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV – Animasi Upin dan Ipin kini tengah menjadi pembicaraan publik usai video kuburan bocah kembar ini viral di media sosial.
Selain itu, narasi cerita Upin dan Ipin berasal dari khayalan Opah juga merebak. Adalah akun TikTok @ABI_ALONK_3110 yang menyebarkan narasi tersebut.
“Pantes gak pernah gede, ternyata cerita berdasarkan khayalan Opah 10 tahun yang lalu,” tulisnya, dikutip Selasa (18/1/2022).
Video kuburan Upin dan Ipin tersebut hingga kini telah ditonton sebanyak 37,5 juta kali dan mendapat 83,5 ribu komentar.
Baca Juga: Ribut Soal Cerita Upin dan Ipin dari Khayalan Opah, Les’ Copaque Buka Suara
Untuk diketahui, animasi Upin dan Ipin diciptakan oleh Burhanuddin Radzi dan ditulis oleh Ainon Ariff. Animasi ini tayang pada 14 September 2007 sebagai tayangan anak-anak untuk menyambut bulan Ramadhan.
Tak disangka, animo penonton terhadap Upin dan Ipin cukup tinggi hingga pihak produksi memutuskan untuk melanjutkan projek tersebut.
Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Purwanto
Sumber : Kompas TV