Fakta Baru Dinar Candy Usai Jadi Tersangka, Akui Stres karena PPKM hingga ke Psikiater
Selebriti | 7 Agustus 2021, 09:37 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV – Dinar Candy berencana ke psikiater karena merasa stres dengan perpanjangan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).
Rencana ke psikiater ini dilakukan untuk memeriksa kesehatan mentalnya yang terdampak pandemi Covid-19.
“Rencananya besok (Sabtu, hari ini) ke psikiater, Dinar mau ngecek kesehatan jiwa Dinar,” katanya seperti diberitakan Tribun Seleb, Jumat (6/8/2021).
Baca Juga: Hotman Paris Sebut Seharusnya Dinar Candy Tak Jadi Tersangka Pornografi, Ini Alasannya
Perasaan stres yang dialami Dinar inilah yang membuatnya melakukan aksi protes perpanjangan PPKM dengan berbikini di jalan. Aksi ini dilakukannya di kawasan Adhiyasa Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Rabu (4/8/2021).
“Ya kemarin Dinar berbikini ini karena Dinar stres aja selama PPKM,” ujarnya.
Aksi tersebut membuat perempuan pemilik nama asli Dinar Miswari ini terjerat kasus pornografi. Perempuan berusia 28 tahun ini ditangkap di hari yang sama di kawasan Fatmawati, Jakarta Selatan, pukul 21.30 WIB.
Dinar Candy ditetapkan sebagai tersangka karena dinilai melanggar Pasal 36 Undang-Undang Nomor 44 tentang Pornografi dan terancam hukuman 10 tahun penjara dan denda Rp5 miliar.
Meski ditetapkan sebagai tersangka, Dinar tidak ditahan dan hanya menjalani wajib lapor.
Baca Juga: Dinar Candy dan Anak Akidi Tio Dites Kejiwaan, Begini Ciri Umum Gangguan Mental
Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Fadhilah
Sumber : Tribun Seleb