Atta Halilintar Tekuni Bisnis Baru setelah Pendapatan YouTube Miliknya Menurun
Selebriti | 12 Juli 2021, 10:02 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Atta Halilintar, YouTuber dan pebisnis, menyatakan penghasilan dari kanal video miliknya menurun.
Sebelumnya Atta sempat dinobatkan sebagai salah satu YouTuber dengan penghasilan tertinggi di Asia Tenggara.
Pemilik AHHA PS Pati FC ini mengungkapkan penghasilannya tak akan bertambah di masa pandemi ini jika hanya mengandalkan media sosial saja.
Baca Juga: Pernah Diramal Tak Setia, Atta Halilintar Tetap Beri Ucapan Duka untuk Mbak You
"Sekarang kalau kita berharap sama sosmed aja serba sulit," terang Atta Halilintar dikutip dari kanal YouTube, Intens Investigasi, Minggu (11/07/2021).
Kini fokusnya sebagai pembuat konten di YouTube Atta kurangi dan membaginya dengan bisnis.
"Aku sekarang banyak (fokus) di bisnis, usaha, dan dagang. YouTube fokusnya 40 persen, 60 persen fokus di bisnis," lanjutnya.
Atta berharap dengan menekuni bisnis, dia bisa mengembangkan dan membuka lowongan baru untuk menolong orang yang membutuhkan pekerjaan.
Baca Juga: Sandiaga Uno: UMKM Solusi Penciptaan Lapangan Pekerjaan
Banyaknya karyawan yang bekerja untuknya membuat Atta semakin termotivasi untuk mengembangkan berbagai ide usaha yang dia akan tekuni.
"Keadaan lagi gini jadi buka lapangan kerjaan terus. Kita men-develope (mengembangkan) bisnis baru menghadapi pandemi ini karena harus banyak orang yang bisa ditolong," ujarnya.
Penulis : Danang Suryo Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV