Hati-Hati Kirim Makanan untuk Pasien Covid-19, Ini Saran dari Ahli Gizi
Lifestyle | 8 Juli 2021, 18:47 WIB“Justru saat begini kita perlu evaluasi. Makan benar dengan olahan nusantara itu sehat banget. (Misalnya) ayam bisa dipepes, soto, garang asem, kari, atau gulai,” paparnya.
Di sisi lain, rempah-rempah yang dipakai dalam pengolahan makanan nusantara ini bisa berperan sebagai functional food, di mana sifat antioksidan dan mineralnya mampu membuat kualitas makanan menjadi lebih baik asal cara mengolahnya tidak melenceng dari resep asli.
"Kebanyakan orang jadi asal, karena mau praktis dan cepat. Padahal tubuh manusia butuh gizi yang diperlakukan dengan baik dan benar. Bukan kesesatan teknologi," ucap dia.
Baca Juga: Warga Ini Rela Rumah Mewah Miliknya Jadi Tempat Isolasi Mandiri Tetangganya
Panduan gizi
Tan menjelaskan, Kementerian Kesehatan (Kemenkes) sudah mengeluarkan panduat terkait asupan gizi seimbang yang harus dikonsumsi oleh setiap orang, baik dalam kondisi sehat maupun sakit.
Berikut panduan makanan gizi seimbang dari Kemenkes:
1. Makanan pokok seperti nasi, ubi, singkong, jagung dan lain sebagainya.
2. Lauk-pauk seperti ikan, daging ayam, daging sapi, telur, dan lain sebagainya.
3. Buah-buahan, sangat lebih baik dimakan dengan cara digigit langsung bukan di jus dengan campuran kental manis ataupun gula.
4. Sayuran, semua jenis sayuran, baik untuk tubuh jika dicuci bersih dan di masak dengan cara yang tepat.
Baca Juga: BPOM Sudah Berikan Izin, Berikut Daftar Obat untuk Covid-19
Selain panduan di atas, Tan menegaskan untuk mencuci bersih makanan yang akan diolah, seperti buah dan sayur. Selain itu, batasi konsumsi gula, garam, dan lemak agar tidak berlebihan.
Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Hariyanto-Kurniawan
Sumber : Kompas TV