> >

Di Medsos Haykal Kamil Umumkan Positif Covid-19 dan Sesak Nafas Akibat Asma

Selebriti | 16 Juni 2021, 16:17 WIB
Haykal Kamil positif Covid-19 (Sumber: KOMPAS.com/ANDI MUTTYA KETENG)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Aktor Haykal Kamil mengumumkan bahwa dirinya positif Covid-19. Kondisi Haykal saat ini sudah stabil sehingga ia bisa isolasi mandiri. Haykal menceritakan kondisinya yang memiliki riwayat asma, sehingga cukup berat di awal.

"It's been a while, mau menginformasikan bahwa gue positif Covid-19. Dengan punya riwayat asma, awalnya sesek nafas cukup parah namun sembuh seiring berjalan waktu," tulis Haykal di akun @haykalkamil

Haykal menemukan gejala Covid-19 sejak 11 hari yang lalu, tapi baru mendapatkan kepastian kondisinya Senin (7/6/2021). Selain itu, ia mengalami anosmia yang membuat tidak bisa merasakan rasa makanan.

"Sampai sekarang masih anosmia, jadi makan apapun masih rada hambar," kata Haykal.

Orang dengan asma mengalami tantangan unik dalam menghadapi Covid-19. Namun, penelitian menunjukkan bahwa penderita asma tidak berisiko lebih tinggi tertular virus corona jika mereka memang tertular infeksi.

Penderita asma disarankan untuk tidak langsung panik jika merasakan gejala. Beberapa langkah penanganan yang dapat dilakukan oleh penderita asma:

1. Isolasi mandiri dan lakukan tes

2. Tetap konsumsi obat secara teratur

3. Hindari pemicu asma

4. Ikuti protokol Covid-19

Penulis : Dian Septina Editor : Purwanto

Sumber : Kompas TV


TERBARU