Mengenal Philo Paz Armand, Anak Jennifer Jill dan Mantan Pembalap Formula 2
Selebriti | 18 Februari 2021, 17:07 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV – Philo Paz Patric Armand alias Philo Paz Armand kini menjadi sorotan publik usai ibundanya, Jennifer Jill ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan kepemilikan narkoba.
Philo Paz Armand dan ayah tirinya, Ajun Perwira dibebaskan usai diamankan oleh polisi terkait kasus narkoba, Selasa (16/2/2021).
Philo Paz Armand merupakan anak dari suami pertama Jennifer Jill, Maxwell Armand, yang lahir di Jakarta, 12 Maret 1996.
Ia menjadi pembalap mobil profesional Indonesia. Diketahui, bakat balapan Philo Paz Armand ini diturunkan dari ayahnya.
Maxwell Armand sendiri merupakan pembalap gokart nasional dan pemimpin sejumlah perusahaan, salah satunya PT Asmina Koalindo Tuhup. Maxwell Armand meninggal pada 20 Januari 2012 karena sakit stroke.
Baca Juga: Jennifer Jill Ditetapkan sebagai Tersangka meski Tes Urine Negatif, Polisi Ungkap Alasannya
Dilansir dari Surya Tribunnews, Kamis (18/2/2021), cucu dari artis senior Rei Sita Supit ini memulai balapan gokartnya pada tahun 2006 dan sempat memenangkan kelas Taruna Formula Kejuaraan Karting Indonesia pada 2007.
Ia juga berhasil memenangkan kelas Junior Kejuaraan Karting Indonesia dan berada di posisi ke-13 di Kejuaraan KF3 pada tahun 2009.
Philo Paz Armand melakukan debut kursi tunggal di Formula Renault BARC Winter Series pada akhir 2012. Kemudian, ia bergabung dengan Fortec Motorsports untuk kompetisi Formula Renault 2.0 NEC musim 2013. Ia berhasil mencapai finis di urutan ke-28 dalam kejuaraa.
Philo juga sempat mengikuti empat balapan di Formula Renault 2.0 Alps sebagai pembalap tamu. Ia beralih ke Formula Renault 2.0 Alps untuk kampanye penuh waktu dengan Tecj 1 Racing di musim 2014.
Baca Juga: Jennifer Jill Akan Jalani Tes Rambut Usai Tes Urine Dinyatakan Negatif
Ia juga pernah ambil bagian di Eurocup Formula Renault musim 2.0 dalam dua putaran bersama timnya.
Lalu, pada tahun 2015, ia lulus ke Formula Renault 3.5 Series dan melakukan balapan bersama Roberto Merhi di Pons Racing.
Pada tahun 2016, ia bergabung dengan Trident Racing untuk Seri GP2 2016.
Selama berkecimpung di dunia balap, Philo Paz Armand tampak dekat dan kerap memberikan dukungannya untuk sesama pembalap Indonesia, Sean Gelael.
Tak hanya berprofesi sebagai pembalap, Philo Paz Armand juga dilirik oleh brand Garnier Man Indonesia untuk menjadi bintang iklan pada April 2017.
Penulis : Fiqih-Rahmawati
Sumber : Kompas TV