> >

Sinopsis Film Skiptrace, Tayang Malam Ini di Bioskop Trans TV Pukul 21.30 WIB

Sinopsis film | 9 Februari 2021, 11:33 WIB
Film Skiptrace akan tayang malam ini di Bioskop Trans TV pukul 21.30. (Sumber: IMDb)

SOLO, KOMPAS.TV - Bioskop Trans TV malam ini akan menayangkan film Jackie Chan berjudul Skiptrace pukul 21.30 WIB, Selasa (9/2/2021).

Sutradara Renny Harlin membesut film ini di bawah naungan studio Saban Film. Film ini juga melibatkan penulis naskah Ben David Grabinski dan Jay Longino.

Bersama Jackie Chan, Skiptrace akan menampilkan aktris Tiongkok Fan Bingbing dan aktor Amerika Johnny Knoxville.

Baca Juga: Fast and Furious 9 Rilis Trailer Terbaru, Kembalinya Han serta Sajikan Adegan Laga yang Menawan

Film yang tayang perdana pada 22 Juli 2016 di China ini memiliki rating 5,7/10 di IMDb

Berikut sinopsis Skiptrace yang akan tayang di Bioskop Trans TV hari ini.

Jackie Chan memerankan karakter seorang detektif bernama Bennie Chan yang terobsesi memburu seorang bos mafia asal Hongkong. Bos mafia itu berjuluk “Matador”.

Bennie menjadi saksi kematian partner kerjanya Yung (Eric Tsang). Matador memaksa Yung mengenakan jaket bom.

Bennie melihat Yung melompat ke laut dengan jaket bom itu. Ledakan di laut karena jaket bom itu mengguncang Bennie.

Sejak saat itu, Bennie bertekad menangkap Matador.

Penulis : Ahmad-Zuhad

Sumber : Kompas TV


TERBARU